Cara Aktifkan dan setting jaringan 4G HP VIVO

DuniaAndroid.com – Bagaimana Mengaktifkan 4G di Android VIVO ?, Tips Dunia Android kali ini akan membahas tentang cara mengaktifkan jaringan 4G di HP Vivo V5, walau pada dasarnya beberapa tipe Vivo Terbaru juga akan sama cara settingnya. Namun karena biar fokus ke tutorial maka admin memakai contoh ponsel android Vivo Seri V5. Vivo V5 yang dibekali koneksi internet supercepat 4G LTE tentunya akan menggoda penggunanya untuk mencoba berselancar dengan kecepatan jauh lebih cepat dibanding 3G.
bagaimana aktifkan 4g vivo v5 ?
Vivo V5 merupakan ponsel china dengan RAM lumayan besar yaitu 4GB serta mempunyai memori internal sebesar 32 GB. Dengan RAM sebesar itu tak hayal lagi kinerjanya akan maksimal dan responsif walau menjalankan berbagai aplikasi secara multitasking. Didukung pula dengan layar selebar 5.5 inchi dengan fitur Corning Gorilla Glass yang bikin layar anti gores dari benda-benda tajam.

Cara Setting dan mengaktifkan 4G di HP VIVO

Walau melakukan setting jaringan 4G di VIVO V5 sebenarnya mudah dilakukan, namun akan sangat sulit bagi yang belum pernah mengubah pengaturan jaringan di ponsel pintar. Nah, silahkan simak langkah-langkah untuk mensetting jaringan 4G di HP Vivo V5 di bawah ini.

Baca Juga

1. Pertama kali tentunya simcard yang anda gunakan sudah mendukung jaringan 4G dan di area tempat tinggal juga harus ada jaringan berkualitas LTE agar nantinya bisa digunakan dengan lancar
2. Buka meu pengaturan (setting) di ponsel dan pilih menu ‘Wireless and Network’
3. Kemudian pilih opsi menu ‘Mobile Network’

4. Pilih opsi ‘network mode’ atau mode jaringan
5. kemudian akan ada beberapa pilihan tipe jaringan yang bisa dipilih, sekarang beri centang opsi ‘LTE-Only’
6. Silahkan tunggu beberapa saat karena jaringan sedang direfresh oleh sistem dan bila berhasil menemukan jaringan 4G-LTE di sekitar lokasi anda maka di status bar atas layar akan berganti jaringan 4G dan aktif.
Semoga tips singkat tentang cara mengubah mode jaringan Vivi V5 ke 4G bermanfaat untuk pembaca semua, Bila ada pertanyaan seputar tips dan problem android jangan sungkan untuk bertanya melalui kolom komentar di akhir setiap artikel yang admin suguhkan, terima kasih.

Leave a Comment