5 Aplikasi Trading yang Memberikan Modal Untuk Pemula

Duniaandroid – Di zaman digital, bertransaksi saham tidak hanya dilakukan dalam bentuk fisik saja. Melakukan trading di ponsel pun mulai banyak digandrungi para trader beberapa tahun belakang. 

Tidak hanya mudah dan praktis, trading melalui aplikasi android sekaligus bisa membantu banyak menghasilkan untung. Maka dari itu, aplikasi trading yang memberikan modal pun mulai bermunculan. 

Jika biasanya untuk bisa melakukan trading diperlukan modal, maka beberapa aplikasi sekarang bahkan menyediakan tanpa perlunya modal. Ini berguna untuk anak pemula yang masih ragu dan belum mempunyai modal sedikitpun. 

Tanpa basa-basi, inilah beberapa pilihan aplikasi trading yang memberikan modal kepada pengguna. 

Aplikasi Trading yang Memberikan Modal

Daftar Aplikasi Trading yang Memberikan Modal Pengguna 

1. Instaforex

Aplikasi trading ini menawarkan setidaknya deposit hingga 1000 dollar atau setara 15 juta Rupiah. Aplikasi trading pertama ini memiliki program gratis biaya deposit bagi penggunanya. Syarat untuk mendapatkan deposit gratis ini hanya berlaku untuk pengguna baru. 

Pengguna yang sudah mendapatkan deposit pertama harus langsung meng-trading depositnya. Withdrawal dapat dilakukan setelah keuntungan hasil trading diraup. Setelah itu, pengguna harus melakukan deposit sebesar 100 dollar sendiri untuk melanjutkan trading. Untuk mengetahui info lanjutan, diharapkan mengunjungi website official-nya secara langsung. 

2.XM Broker

Aplikasi trading yang memberikan modal selanjutnya adalah XM Broker. Telah ada sejak tahun 2009 silam, aplikasi ini menawarkan bonus tanpa modal terbaik daripada aplikasi yang lain. Sama seperti aplikasi sebelumnya, XM Broker juga menawarkan modal gratis kepada pengguna barunya saja. 

Namun berbeda dengan aplikasi Instaforex yang modalnya tidak dapat ditarik, maka pada XM Broker modal dapat di-withdraw. Hal ini berlaku pada semua pengguna baru XM Broker. Ada tenggat 30 hari sebelum bonus yang ditawarkan kadaluarsa. 

3. FBS

Tidak hanya pengguna baru, aplikasi trading yang memberikan modal ini juga membuka kontes mendapatkan modal secara cuma-cuma. Kontes yang bernama FBS Pro ini memiliki total hadiah 450 dollar untuk pemenangnya. Namun tak hanya melalui kontes, pengguna baru juga dapat memperoleh modal. 

Modal sebesar 123 dollar dapat diterima pengguna baru dengan mendaftar pada program ‘Welcome Bonus 123’.  Aplikasi broker ini memang terkenal dengan pelayanan bagus pada pengguna baru. Tak hanya itu, untuk menggaet banyak pengguna aplikasi broker ini memang sering mengadakan promo menarik. 

4. AGEA

Jika mencari aplikasi broker yang menawarkan modal gratis kepada pengguna baru, maka AGEA lah pilihannya. Sudah terkenal bahwa AGEA akan memberi lima dollar modal kepada pengguna barunya. Tak perlu persyaratan rumit, modal gratis ini bisa didapatkan dengan membuka akun baru. 

Hal ini memberikan kemudahan bagi pemula dengan modal kecil untuk melakukan trading. Oleh sebab itu, AGEA berhasil menjadi aplikasi broker favorit banyak trader. Untuk lebih lengkapnya, AGEA mempunya 5 tipe akun trading yang ditawarkan. Ini belum termasuk tipe akun lainnya. 

5. OctaFX

Aplikasi broker selanjutnya menggunakan ajang kontes untuk mendapatkan modal gratis. Tak hanya memiliki satu kontes, OctaFX memiliki 2 kontes. Selain berkesempatan mendapat modal gratis, hadiah dari kontes juga berbentuk uang tunai. Kontes OctaFX ini diadakan bulanan dan akan terus ada.

OctaFX champion adalah kontes bulanan dengan hadiah sebesar 1000 dollar. Hadiah dibagi ke ketiga pemenang dan satu peserta terakhir. Kontes selanjutnya pada platform cTrader, kontes diadakan mingguan. Pemenang akan diberikan 400 dollar yang akan dibagikan kepada 5 pemenang. 

Akhir-akhir ini, trading telah menjadi kegemaran setiap orang. Banyak orang yang ikutan belajar, sehingga kehadiran aplikasi trading yang memberikan modal sangatlah membantu para trader pemula. Hal ini juga dapat membantu para trader yang memiliki modal kecil.

Leave a Comment