Mengganti Ukuran dan Bentuk Huruf Samsung A10/A20/A30 dan A50

Jenis dan ukuran huruf default atau bawaan smartphone Samsung Galaxy A series seperti A10, A20, A30 dan tipe lainnya semuanya sama. Di sisi lain banyak penggunanya merasa kesulitan melihat font yang terlalu kecil tersebut dan ingin menggantinya dengan yang lebih besar. Ada juga yang merasa bentuk hurufnya tidak gaul dan ingin merubah ke jenis huruf lain.

mengganti gaya dan ukuran font Galaxy A10 A20 A30

Hampir semua tipe HP Samsung galaxy memiliki pengaturan huruf didalamnya, seperti tipe font dan juga setelan besar kecilnya. Mungkin sobat pernah melihat ada teman yang bentuk huruf di ponselnya tulisannya Latin atau tidak standar seperti pada umumnya.

Dengan mudah anda bisa merubah gaya huruf di HP samsung A10 dan tipe A series lain dengan model sesuai selera, apakah ingin jenis latin, abjad kaligrafi dan ratusan tipe font lainnya.

Begitu juga bila anda merasa ukuran huruf di ponsel terlalu kecil atau kebesaran, bisa mengaturnya sesuai selera. Tentu tujuan utama mengganti ukuran font di smartphone agar mata tetap sehat dan tidak mudah lelah berlama-lama di depan gadget.

Baca juga : Cara screenshot di HP Samsung A20 / A30 dan A50 dan Mengaktifkan HEVC format Video di HP Samsung A30 & A50

Cara Merubah ukuran dan Gaya Huruf Samsung A10/A20/A30/A50

1. Masuk ke menu Pengaturan, lalu ke opsi Tampilan

2. Kemudian buka menu “Gaya dan Ukuran Font

Menu settingan huruf samsung A20 A30 A10

3. Di halaman tersebut sobat bisa mengganti ukuran besar kecilnya font dengan menggeser slider.

4. Saat anda menggeser-geser slider tersebut, akan tampil contoh ukuran huruf di bagian atas.

5. Untuk mengganti jenis tampilan font, masuk ke menu “Gaya huruf

6. Tersedia sedikit jenis huruf yang tersedia pada bawaan ponsel samsung, untuk menambahkan harus mengunduhnya terlebih dahulu, tekan opsi “Unduh Font

merubah gaya dan bentuk font Samsung galaxy

7. Pastikan koneksi internet aktif, lalu pilih tipe dan gaya huruf yang sobat inginkan, lalu unduh. Untuk tombol download ada di samping kanan nama tipe huruf dengan ikon berupa tanda panah keatas.

Simak juga tutorial Menyembunyikan tombol menu Samsung A20 dan tipe A series lainnya.

Lalu bagaimana mengembalikan settingan font ke posisi bawaan HP ? untuk merubahnya mudah sekali, caranya sama seperti tips diatas. Masuk ke menu Pengaturan >> Tampilan >> Gaya dan ukuran Font, lalu ubah ke pilihan Default.

Demikianlah tips Samsung galaxy A10, A20, A30 dan A50 serta galaxy lainnya untuk merubah ukuran dan gaya huruf sesuai keinginan, semoga bermanfaat.

Leave a Comment