Android Lollipop calon pendatang baru

Di dunia OS android memang semakin menarik untuk diulas, Belum lama dan belum gencar android Kitkat sekarang sudah akan muncul lagi android terbaru yaitu Android Lollipop, android ter-anyar yang belum dirilis namun sudah menjadi pergunjingan banyak media penikmat android.

Dari bocorannya, Android Lollipop atau dengan nama lain ‘moonshine’ akan dirilis pada bulan juni 2014. entah benr atau tidak, namun yang pasti android terbaru ini akan lambat laun menggeser si ‘Kitkat’ yang belum menampakkan taringnya akhir-akhir ini. Untuk fitur tentu setiap OS ter-update akan dioprek habis, namun untuk tampilan juga sangat berbeda dengan versi-versi sebelumnya.
Tampilan di setiap icon di Android Lollipop akan menyerupai tampilan icon di versi web, jadi sangat berbeda sekali penampakannya. Untuk tingkat kestabilan belum ada rilis resmi ataupun bocorannya. namun tentu saja OS sekelas android yang dimotori raksasa Google tidak main-main dengan ‘hasil karya’nya. Android Lollipop sudah dipastikan akan lebih enteng dan lebih responsif dibanding versi kitkat yang sudah terkenal ‘enteng’.
Dalam bocoran beritanya, android ini akan ditanam perdana di jan tangan pintar Android wear yang baru diperkenalkan oleh pihk pengembang yaitu google. Kita tunggu saja kabar terbaru dari android teranyar ini, apakah akan menyalip si kitkat atau malah kan semakin tenggelam tidak seperti pendahulu-pendahulunya. Teknologi terbaru memang semakin asyik untuk diikuti walau belum tentu bisa mencicipi…hehehe

Leave a Comment