Peringatan Tegangan Pengisian daya terlalu Tinggi - Dunia Android
Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Peringatan Tegangan Pengisian daya terlalu Tinggi

Melakukan charge ponsel memang wajib dilakukan bagi pemilik ponsel untuk menjamin asupan daya agar ponsel selalu dapat aktif dan melakukan kinerja sebagaimana yang diharapkan. Namun ada saja hambatan dari beberapa pengguna ketika ingin melakukan charging pada smartphone-nya. Salah satu contohnya bila ada peringatan di layar ponsel yang menyatakan ' Tegangan Pengisian daya terlalu Tinggi'. Lalu apa yang harus anda lakukan ? apakah tetap melakukan charge dengan sumber daya tersebut atau mengganti dengan yang lain ?. Mengapa timbul peringatan seperti tampak pada contoh gambar di bawah ini ?

charge attentions



Peringatan dilayar ponsel yang menyatakan bahwa tegangan pengisian daya terlalu tinggi memang suatu fitur khusus yang disematkan oleh sistem android dimana sensor atau perangkat keras yang bersinggungan langsung dengan fungsi filter tegangan mendeteksi adanya arus daya yang tidak sebagaimana mestinya.

Umumnya peringatan tentang tegangan yang terlalu tinggi dikarenakan adanya kerusakan pada sirkuit atau komponen alat charge ponsel. Dimana tegangan output yang dikeluarkan oleh dongle sumber charge terlalu besar dan mencapai batasan yang tidak bisa ditoleransi oleh perangkat keras ponsel.



Apabila charge tetap dilakukan maka resiko yang bisa dialami oleh ponsel adalah kerusakan komponen ponsel, kerusakan baterai sampai ponsel mati total. Walau dalam beberapa kasus proses charge dalam kondisi kelebihan tegangan b=masih bisa ditoleransi oleh ponsel namun tidak dalam jangka waktu lama pula ponsel akan terkena dampak yang tersasa. Ingat, resiko ledakan yang tidak anda bayangkan sebelumnya bisa dialami oleh ponsel kesayangan sobat semua.

Jadi apa yang sebaiknya kita lakukan ketika ingin melakukan charging namun di layar ada tulisan peringatan ' Tegangan pengisian daya terlalu tinggi' ? Segeralah berganti alat charge daripada ponsel kesayangan yang akan menjadi korban dari aksi coba-coba sekedar ingin melakukan charging. Berhati-hati dengan arus listrik tentu lebih baik walau sekecil apapun tegangan yang dihasilkan, karena kecerobohan sekecil apapun bisa menimbulkan ledakan pada komponen ponsel anda. Semoga ulasan diatas bermanfaat.